Honda Gelar Ghatering

Senin 19-08-2013,11:00 WIB
Reporter : redaksi
Editor : redaksi

Bersama Kaskus dan Bloger Bengkulu BENGKULU, BE - Honda sebagai motor nomor satu pilihan masyarakat Bengkulu, terus merangkul semua pihak ataupun komunitas yang ada di Bengkulu. Tak terkecuali mereka yang biasa berselancar di dunia maya seperti Komunitas Kaskus Bengkulu dan Bloger Bengkulu yang berjumlah 50 orang dari Kota Bengkulu, Lebong dan Rejang Lebong. \"Kita ingin merangkul semua kalangan yang ada di Bengkulu tak terkecuali komunitas kaskus dan Bloger,\" ungkap Regional Head Astra Motor Bengkulu, Ronny Agustinus. Selanjutnya Prasetyo menjelaskan dalam kesempatan tersebut pihaknya akan mensosialisasikan tentang injeksi yang di miliki Honda terutama mengenai kelebihannya yang diantaranya adalah lebih irit dan mudah dalam perawatan. Dalam Ghatering tersebut puluhan bloger dan kaskus Bengkulu dimanjakan Honda dengan menonton Sirkus bersama dan mendapatkan tiket kelas utama pada sirkus yang di gelar di lapangan Pagar Dewa. \"Ini kali ke-2 kita mengadakan acara Gathering Komunitas Virtual seperti ini, tahun lalu kita juga pernah mengadakan gathering Blogger dan kali ini kita mengundang komunitas kaskus Regional Bengkulu sebagai sarana silaturrahmi. Dengan adanya kegiatan ini kita berharap teman-teman dari bloger maupun kaskus dapat membantu mempromosikan injeksi Honda melalui dunia maya, karena mereka sangat aktif di dunia maya,\" tambahnya. Rangkaian acara Gathering Kaskus dan Blogger ini dimulai dengan acara ramah tamah antara Astra Motor Bengkulu dengan Komunitas Kaskus serta komunitas blogger. Kemudian dilanjutkan dengan sosialisasi sepeda motor injeksi Honda di Kantor Office Astra Motor Bengkulu. Setelah acara tersebut tepat pukul 14.00 WIB rombongan komunitas melanjutkan rangkaian acara ke lokasi Sirkus. Selama satu bulan terakhir mulai dari tanggal tanggal 25 Juli sampai 18 Agustus 2013 Astra Motor Bengkulu sebagai Main Dealer Honda di Provinsi Bengkulu telah memanjakan konsumen setianya dengan mengundang 1000 konsumen untuk menyaksikan pertunjukan Moscow Sirkus dari Taman Mini Indonesia yang selama 1 bulan digelar bertempat di Lapangan Pagar Dewa Bengkulu. Sementara itu Achtiar sebagai Regional Leader Kaskus Bengkulu sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Honda ini yaitu dengan mengundang komunitas kaskus dan Bloger Bengkulu untuk melakukan kegiatan Ghatering. “ Kami sangat appreciate Honda sudah mengundang kami dan dijamu serta disuguhi hiburan Sirkus ini. Mudah-mudahan ini bisa menjadi awalan yang baik dan hubungan baik antara Honda dan komunitas kaskus dapat berlanjut kemudian hari nanti,” ungkap Achtiar yang rela datang dari Lebong untuk ikut memeriahkan acara tersebut. (251)

Tags :
Kategori :

Terkait