Jatah CJH Lebong Dikurangi 18 Orang

Senin 15-07-2013,17:10 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TUBEI, BE - Kuota keberankatan Calon Jemaah haji (CJH) untuk Kabupaten Lebong yang semula 91 orang, saat ini mendapat pengurangan jatah kuota dari Pemerintah sebesar 20 persen, sehingga kuota haji Lebong menjadi 73 orang. Hal tersebut disampaikan Kepala Seksi (Kasi) Penyelanggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Lebong, Drs Khusairi. Dijelaskan Khusairi, kriteria pengurangan tersebut sudah dilakukan berdasarkan porsi terendah dari total CJH Kabupaten Lebong. Jadi untuk Porsi terendah yang dimaksudkan adalah pengurangan dari urutan terakhir hingga 17 CJH berikutnya. Untu itu, dengan adanya pengurangan kuota haji tersebut, pihaknya akan segera melakukan sosialisasi kepada seluruh CJH yang gagal berangkat ditahun 2013ini. \"Nanti kita akan sosialisasikan dan menyampaikan secara resmi kepada seluruh CJH yang dinyatakan gagal berangkat tahun ini akibat pengurangan kuota tersebut. Kita mensosialisasikan sekaligus dasar-dasar pegurangan yang dimaksud kepada seluruh CJH yang gagal berangkat,\"  jelas Khusairi. Selain itu, mengenai keberangkatan haji ditahun 2013, pihak Kementerian Agama Kabupaten Lebong masih berkoordinasi dengan Kemenag Provinsi Bengkulu untuk mengusulkan embarkasi keberangkatan melalui Embarkasih Bengkulu. Sehingga nantinya para CJH tidak perlu lagi menempuh perjalan jauh ke Embarkasi Padang dari Lebong. Kemudian untuk jadwal keberangkatan seluruh CJH ke Embarkasi dijadwalkan pada 9 September 2013 mendatang. \"Mudah-mudahan tahun ini (2013,red) keberangkatan haji bisa melalui embarkasi Bengkulu. Sehingga bisa mengurangi biaya dan waktu serta tenaga para CJH kita yang dari Lebong,\" pungkasnya.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait