MUKOMUKO, BE – Bupati Mukomuko Drs H Ichwan Yunus CPA MM , meminta agar 148 desa yang tersebar di Kabupaten Mukomuko dapat mencari sumber pendapatan asli desa (PAD). Kepala Desa bisa membuat peraturan desa (Perdes) yang tidak melanggar peraturan yang lebih tinggi untuk menggali sektor itu. “ Silahkan desa membuat perdes untuk penambahan pendapatan desa. Kalau untuk usaha galian C ada untuk desa dan ada pula yang dimasukan di kas daerah,” katanya. Kebijakan ini dilakukan dengan harapan agar desa lebih mandiri. Ditambah lagi dalam penggelolaan keuangan sudah otonom yakni telah teratur degan baik pada APBdesa. Hasil pendapatan dari potensi yang ada itu nantinya desa yang bekerjasama dengan aparat pemerintahan didesa dan BPD dapat menggelola keuangan itu dengan baik dan benar. Dana itu diperuntukan bagi peningkatan pembangunan demi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. “ Desa diharapkan mandiri. Selain pembangunan demi pembangunan lebih mau berkembang, tingkat kesejahteraan masyarakat lebih meningkat dari sebelum-belumnya,” harapnya. (900)
Desa Diminta Cari PAD
Jumat 21-06-2013,18:40 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :