Jika enggan keluar rumah, treadmill juga bisa menjadi alternatif. Lakukan jogging selama 10-15 menit agar tubuh tidak merasa terlalu lelah.
2. Yoga
Yoga merupakan jenis olahraga ringan yang memberikan manfaat kesehatan yang besar. Selain meningkatkan kebugaran tubuh, yoga juga berfungsi untuk kesehatan mental.
Jika kamu merasa stres atau mengalami gangguan tidur, yoga bisa menjadi pilihan yang sempurna. Kamu bisa mengikuti kelas secara langsung atau melakukannya secara online di rumah.
BACA JUGA:Weton Sabtu Legi dan Pengaruhnya dalam Kehidupan
BACA JUGA:Kucing Jenis Inilah yang Banyak Mendatangkan Kekayaan Pantas Sering Dicari!
3. Jalan Kaki
Bagi pemula yang memiliki stamina terbatas saat puasa, jalan kaki di sekitar rumah bisa menjadi pilihan yang baik.
Kegiatan ini sangat cocok untuk kamu yang sedang berusaha menurunkan berat badan dan baru memulai rutinitas olahraga. Lakukan jalan kaki secara rutin dengan durasi 45-60 menit sesuai dengan kemampuan masing-masing.
4. Bersepeda
Bersepeda adalah olahraga ringan yang menyenangkan dan dapat dilakukan saat berpuasa. Aktivitas luar ruangan ini tidak hanya baik untuk kesehatan, tetapi juga membantu meredakan stres sambil menikmati pemandangan.
Pilihlah lokasi yang indah untuk bersepeda, seperti taman, dan hindari jalan raya demi keamanan.
BACA JUGA:Pemilik Weton Satrio Pinayungan Bakal Dilimpahi Keberuntungan dan Keselamatan Sepanjang Hayat
BACA JUGA:8 Weton Ini Akan Temui Puncak Kesuksesan Di Bulan Depan
5. Zumba
Jika kamu mencari olahraga yang dapat membakar banyak kalori, Zumba adalah solusinya. Latihan kardio ini tidak hanya meningkatkan fungsi jantung, tetapi juga merangsang kebugaran tubuh.