Hari Perempuan Internasional 2025: Perempuan Sebagai Penggerak Kesetaraan Gender

Sabtu 08-03-2025,16:00 WIB
Reporter : Tri Yulianti
Editor : Rajman Azhar

BENGKULUEKSPRESS.COM - Dalam rangka memperingati Hari Perempuan Internasional (HPI) yang jatuh pada tanggal 8 Maret 2025, berbagai pihak menyoroti peran penting perempuan di berbagai bidang serta sebagai penggerak utama dalam upaya kesetaraan gender.

Menurut Senator asal Bengkulu, Destita Khairilisani, perempuan merupakan simbol kekuatan, keberanian, dan kasih sayang. Ia menegaskan bahwa perempuan tidak hanya menjadi tulang punggung keluarga, tetapi juga memiliki kontribusi besar dalam berbagai sektor, termasuk pendidikan, kesehatan, hingga politik.

"Kekuatan perempuan dalam menghadapi tantangan, keberanian dalam memperjuangkan hak-hak mereka, serta kasih sayang yang mereka berikan kepada lingkungan sekitar menjadi fondasi bagi kemajuan sosial," ujar Destita.

Namun, meskipun peran perempuan semakin diakui, mereka masih menghadapi berbagai tantangan, terutama dalam akses terhadap sumber daya ekonomi serta kesempatan berperan strategis di tengah masyarakat.  Lanjutnya, ketimpangan dalam pendapatan dan kesempatan kerja menjadi isu yang masih harus diperjuangkan bersama.

BACA JUGA:Anggota DPD RI Destita Khairilisani Dorong Swasembada Pangan di Provinsi Bengkulu Lewat Bantuan Benih Padi

BACA JUGA:Komitmen Senator Destita dan BPOM Bengkulu: Pemberdayaan Kelompok Rentan dan Peningkatan Keterampilan Masyarak

Sebagai Anggota Komite III DPD RI, Destita Khairilisani terus aktif mengadvokasi pemberdayaan perempuan dan kesetaraan gender. Ia mendorong semua pihak untuk berkontribusi dalam upaya memperkecil ketimpangan tersebut dengan membuka akses sumber daya ekonomi seluas-luasnya, memperbaiki kondisi pasar tenaga kerja, meningkatkan kewirausahaan, serta menghapus kekerasan terhadap perempuan.

Peringatan Hari Perempuan Internasional tahun ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat solidaritas dan mendorong langkah-langkah konkret dalam mencapai kesetaraan gender.

" Semoga semangat ini menginspirasi kita semua untuk menciptakan dunia yang lebih inklusif dan adil," pungkas Destita

Kategori :