Jangan Sampai Hewan Ini Masuk ke Rumah Kita, Ustaz Khalid Basalamah: Bisa Bikin Rezeki Seret

Selasa 15-10-2024,08:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BENGKULUEKSPRESS.COM- Memelihara hewan di rumah merupakan hobi bagi sebagian orang.

Namun, penting untuk diperhatikan agar hewan peliharaan tidak menjadi penghalang bagi rezeki.

Menurut keyakinan, keberadaan hewan tertentu di rumah bisa membuat malaikat enggan masuk, termasuk Malaikat Mikail yang bertugas membagikan rezeki.

BACA JUGA:Ingin Kebanjiran Rezeki dan Hajat Terkabul, Ustaz Khalid Basalamah: Baca Ini Saat Sujud

BACA JUGA:Rezeki Langit Mengalir Deras Hingga Tak Terbendung, Ustaz Khalid Basalamah Bagikan Amalannya

Jika hewan tersebut ada di rumah, Malaikat Mikail dikatakan tidak akan masuk untuk memberikan rezeki. Sayangnya, banyak orang, termasuk kaum Muslim, yang masih sering memelihara hewan ini.

Terkait dengan hewan tersebut pernah dijelaskan Ustaz Khalid Basalamah dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Cerminan Hidup.

Dalam ceramahnya, Ustaz Khalid Basalamah menyampaikan bahwa ada ciri-ciri rumah yang membuat malaikat enggan untuk masuk.

Beberapa di antaranya adalah rumah yang dipenuhi dengan maksiat, banyak gambar atau foto makhluk hidup, serta memiliki patung yang dianggap berjiwa.

Rumah-rumah semacam ini sering menjadi tempat favorit bagi jin dan setan untuk berkumpul dan bersembunyi.

BACA JUGA:3 Cara Agar Doa Cepat Dikabulkan, Ustaz Khalid Basalamah: Jangan Buru-buru

BACA JUGA:Putus Asa Karena Tak Diterima Bekerja? Ustaz Khalid Basalamah Berikan Motivasi untuk yang Belum Bekerja

Ketika banyak jin dan setan hadir, malaikat tidak akan mau masuk. Jika malaikat tidak masuk ke dalam rumah, rezeki di rumah tersebut bisa terhambat atau tidak lancar.

Menurut Ustaz Khalid Basalamah, ada satu ciri lagi dari rumah yang tidak ingin dimasuki malaikat, yaitu rumah yang terdapat hewan tertentu.

Hewan ini bukan cicak atau tokek yang sering dianggap sebagai jelmaan iblis. Malaikat masih mau masuk ke rumah yang ada cicak atau tokek.

Kategori :