BENGKULUEKSPRESS.COM- Banyak orang beranggapan bahwa setelah menikah, rezeki akan mengalir lebih lancar.
Namun, Gus Baha, atau Kiayi Ahmad Bahauddin Nursalim, menjelaskan bahwa dalam beberapa kasus, hubungan suami istri justru bisa membuat rezeki menjadi seret.
Menurut Gus Baha, tidak semua hubungan suami istri otomatis halal. Ada hubungan yang, jika dilakukan dengan melanggar aturan dalam Al Qur'an, dapat mendatangkan dosa.
BACA JUGA:Amalkan Dzikir Ini 3 Kali Sehari, Gus Baha: Bila Ingin Rezeki Lancar dan Menjadi Kekasih Allah SWT
BACA JUGA:Amalankan Dzikir Ini Secara Istiqomah, Gus Baha: Segala Hajat Dikabulkan
Akibatnya, Allah bisa menutup pintu rezeki bagi pasangan tersebut karena mereka menyalahi aturan yang telah ditetapkan.
Hal tersebut disampaikan Gus Baha dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube SANTRI OFFICIAL.
Gus Baha menjelaskan bahwa Allah menciptakan manusia secara berpasangan, seperti laki-laki dan perempuan.
Ketika tiba waktunya, mereka akan ditakdirkan untuk menikah. Dalam Islam, pernikahan dianggap sebagai bentuk ibadah karena di dalamnya terdapat niat baik untuk menghindari hal-hal yang haram.
Salah satu hal haram tersebut adalah mengikuti hawa nafsu yang dapat menjerumuskan seseorang ke dalam perbuatan zina.
Dengan menikah, pasangan suami istri melindungi diri dari dosa tersebut, menjadikan pernikahan sebagai jalan kebaikan.
BACA JUGA:Orang yang Meninggal Tapi Masih Meninggalkan Hutang, Gus Baha Bagikan Cara Membayarnya
BACA JUGA:Tak Usah Khawatir Tentang Rezeki, Agar Rezeki Cukup, Gus Baha Sarankan Ini
Menurut Gus Baha, menjalani kehidupan rumah tangga memiliki tantangan tersendiri, termasuk dalam menjaga kelancaran rezeki.
Salah satu larangan yang bisa membuat rezeki keluarga menjadi seret terkait dengan hubungan suami istri bukanlah masalah hubungan seksual, melainkan status pernikahan itu sendiri.