Ekstrak anggrek sering digunakan dalam produk perawatan kulit dan kosmetik karena kemampuannya untuk melembutkan, meremajakan, dan mencerahkan kulit.
Anggrek juga dikenal memiliki sifat anti-penuaan yang membantu mengurangi kerutan dan menjaga elastisitas kulit.
Selain itu, minyak yang diekstrak dari anggrek dapat digunakan sebagai pelembab alami, menjaga kulit tetap lembut dan halus.
BACA JUGA:Begini Cara Atasi Ketiak Basah Agar Tidak Ganggu Aktivitas Sehari-hari
BACA JUGA:Jangan Buru-buru, Ketahui 8 Persiapan Penting Ini Jika Ingin Menikah
4. Meningkatkan Fokus
Sebuah studi yang dilakukan University of Michigan menemukan bahwa berada di sekitar tanaman seperti anggrek dapat membantu meningkatkan konsentrasi dan produktivitas, bahkan dapat meningkatkan retensi memori Anda hingga 20 persen.
Peningkatan fokus dan produktivitas dapat mengarah pada peningkatan kualitas hidup secara keseluruhan.
5. Meningkatkan Kualitas Udara
Seperti diketahui, tanaman menyerap karbon dioksida di udara dan kemudian melepaskan oksigen yang kita hirup. Namun proses ini memiliki manfaat lain, yaitu menghilangkan bahan kimia berbahaya dari udara.
Pada 1989, NASA melakukan penelitian yang menguji kemampuan tumbuhan untuk menjernihkan udara di dalam rumah.
BACA JUGA:Kenali 8 Penyebab Mata Panda, Mulai dari Kurang Tidur Hingga Alergi
BACA JUGA:Tips Menyimpan Ikan di Kulkas Biar Tak Cepat Basi
Dikutip dari Petal Republic, penelitian NASA menunjukkan bahwa tumbuhan dapat menyaring Volatile Organic Compounds (VOC), yang mana VOC telah dikaitkan dengan berbagai kondisi kesehatan, mulai dari asma hingga kanker tertentu.
Itulah manfaat bunga anggrek yang perlu kamu ketahui. Semoga membantu.