Bagaimana Hukum Menjadi Selegram Syar'i Menurut Islam? Ini Kata Ustaz Abu Yahya Badrusalam

Rabu 07-08-2024,06:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BENGKULUEKPSRESS.COM- Di era media sosial saat ini, banyak selebgram wanita berhijab yang berasal dari dalam maupun luar negeri.

Banyak dari mereka yang mengunggah konten yang menunjukkan diri mereka sendiri.

Lalu, bagaimana pandangan Islam mengenai hal ini? Apakah diperbolehkan untuk menjadi selebgram meskipun tetap berpakaian sesuai syariah?

BACA JUGA:Bolehkah Wanita Memakai Celana dalam Islam? Berikut Penjelasannya

BACA JUGA:Bagaimana Hukum Wanita yang Sedang Haid Membaca Al Qur'an, Ustaz Abdul Somad Tegaskan Ini

Sebenarnya sudah jelas ada dalam Al-Qur’an, bahwa Allah memerintahkan wanita untuk tidak menampakkan aurat. Hal ini terdapat dalam surat An-Nur ayat 31 yang artinya:

 "Dan katakanlah kepada para perempuan yang beriman, agar mereka menjaga pandangannya, dan memelihara kemaluannya, dan janganlah menampakkan perhiasannya (auratnya), kecuali yang (biasa) terlihat. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kerudung ke dadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya (auratnya) … ".

Dari ayat tersebut, Allah melarang wanita untuk memperlihatkan perhiasan, kecantikan, dan keindahan tubuh mereka.

Dengan menampilkan diri melalui media sosial, sama saja dengan memperlihatkan perhiasan. Terlebih jika ada keinginan agar terlihat menarik bagi orang lain.

Wanita juga disyariatkan untuk menjalankan ibadah shalat di rumah daripada di masjid. Hal ini bertujuan agar wanita terhindar dari fitnah.

BACA JUGA:Wanita Wajib Paham, Hal yang Haram Dilakukan Wanita Saat Haid, Buya Yahya Tekankan 4 Hal Ini

BACA JUGA:Kaum Wanita Wajib Tahu, Adab Berhias yang Benar Bagi Wanita, Berikut Penjelasan Ustaz Abdul Somad

Dalam suatu ceramah, Ustaz Abu Yahya Badrusalam menjelaskan bahwa jika wanita tampil di depan media sosial, itu juga bisa mendatangkan musibah bagi dirinya sendiri.

Hal tersebut disampaikan Ustaz Abu Yahya Badrussalam dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh akun Instagram @thesunnah_path.

"Walaupun gak keluar rumah, tapi keluar di media sosial, ‘so’ nya hilang tinggal ‘sial’, musibah ibu-ibu sekalian," ungkap Ustaz Abu Yahya Badrusalam.

Kategori :