Agar Meninggal Husnul Khotimah, Syekh Ali Jaber Sarankan Amalkan 3 Amalan Ini Sebelum Tidur

Minggu 07-07-2024,07:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BACA JUGA:Agar Mendapatkan Rezeki Tak Terduga, Syekh Ali Jaber Bagikan Tipsnya

"Kalau tidur dengan keadaan wudhu ruh kita akan mampu bersujud dihadapan Allah Swt tetapi tidak ada diantara kita mempunyai jaminan ruhnya dikembalikan lagi," jelas Syekh Ali Jaber.

2. Membaca Doa

Syekh Ali Jaber menganjurkan untuk berdoa sebelum tidur karena ia meyakini bahwa berdoa merupakan salah satu senjata penting bagi seorang muslim.

"Sebelum tidur angkat tangan dan memohon segala ampunan," papar Syekh Ali Jaber.

3. Memaafkan Kesalahan Orang Lain

Amalan terakhir yang disebutkan oleh Syekh Ali Jaber yang dapat membuat kita meninggal dunia dalam keadaan husnul khotimah adalah memaafkan kesalahan orang lain, baik yang disengaja maupun tidak disengaja.

"Dan maafkan semua orang yang pernah salah pada kita," pesan Syekh Ali Jaber.

Menurut Syekh Ali Jaber, jika kita telah melakukan tiga amalan tersebut sebelum tidur, yakni berwudhu, berdoa, dan memaafkan kesalahan orang lain, maka ruh kita menjadi bersih dan siap untuk menghadap Allah dalam keadaan yang baik.

BACA JUGA:Amalan Dzikir dari Syekh Ali Jaber, Agar Rezeki Mengalir Deras

BACA JUGA:Amalan Sederhana untuk Melancarkan Rezeki, Syekh Ali Jaber: Amalkan di Pagi Hari

"Kalau seandainya malam itu, malam yang terakhir kita meninggal dunia ruh qolbu kita sudah bersih, tidak ada titik hitam sama siapa dan di hadapan siapapun," demikian Syekh Ali Jaber.

Itulah penjelasan Syekh Ali Jaber tentang 3 amalan yang sebaiknya kita kerjakan sebelum tidur agar kita meninggal dalam keadaan husnul khotimah. Semoga bermanfaat.(*)

Kategori :