BENGKULUEKSPRESS,COM - Diperkenalkan pada tahun 2022 Suzuki XL7 hadir dengan tampilan maskulin, tangguh dan berkarakter. Desain modern SUV 7-Seater memberikan kebanggan dan kepercayaan bagi penggunanya.
Dilengkapi dengan fitur canggih semakin membuat XL7 menjadi SUV yang luar biasa di kelasnya. Efficient K15B, DOHC. Setidaknya ada enam opsi warna yang bisa dipilih oleh para calon pembeli, meliputi: Rising Orange, Brave Khaki, Prime Cool Black, Prim Snow White, Pearl Burgundy Red, serta Metallic Magma Grey.
Lantas, bagaimana spesifikasi Suzuki XL7 yang membuatnya menjadi salah satu mobil kebanggan para penggunanya? Berikut spesifikasi lengkap mobil Suzuki XL7, berdasarkan laman resmi Suzuki.
BACA JUGA:Ini Dia Tips dan Cara Ampuh Menghilangkan Karat pada Pelek Motor
Spesifikasi Interior dan Eksterior Suzuki XL7
- Mesin
Mesin mobil Suzuki XL7 menggunakan jenis K15B dengan isi silinder berjumlah 4 dan katup berjumlah 16. Mesin ini merupakan generasi terbaru yang mampu memberikan performa lebih bertenaga dengan standarisasi euro 4.
Dapur pacunya memiliki diameter sebesar 74,0 x 85,0 milimeter, dengan daya maksimum yang diperoleh sebesar 77 kilowatt (104,7ps/6.000) kW/rpm. Bahan bakarnya menggunakan sistem Multipoint Injection.
- Dimensi
Dimensi keseluruhan mobil mobil Suzuki XL7 memiliki panjang 4,450 milimeter, lebar 1,775 milimeter, serta tinggi 1,710 mm. Sementara itu, jarak poros rodanya adalah 2,740 milimeter.
Jarak pijak depan XL7 mencapai 1,515 milimeter sedangkan jarak pijak belakang adalah 1,530 milimeter. Kemudian, jarak terendah yang bisa dijangkau yakni 200 milimeter.
BACA JUGA:Simak 5 Tips Merawat Mobil LCGC Agar Kinerja Mesinnya Lebih Tahan Lama
- Fitur Keamanan
Suzuki X7 dibekali sistem keamanan berjenis Platform Heartect, sistem ini dinilai mampu meningkatkan fitur keamanan dengan bodi yang lebih ringan dan kokoh serta irit bahan bakar.
Selain itu, terdapat fitur Hill Hold Control sebagai pembantu atau keamanan pada sistem pengereman saat berada di tanjakan. Ini memungkinkan pengendara lebih tenang saat melakukan perjalanan ke pegunungan atau bukit.
Di bagian luar mobil juga terdapat fitur EBD, yang membagi besaran daya pengereman ke semua roda. Untuk menghindari benturan keras karena tabrakan, Suzuki XL7 dibekali dengan dual Airbag.
Suzuki XL7 juga dibekali dengan fitur Tect Body sehingga membuat bobotnya lebih ringan dan kokoh. Hal itu memungkinkan penumpang dan pengendara lebih aman saat terjadi kecelakaan, sebab energi benturannya teredam.
Kenyamanan mobil ini kian bertambah dengan adanya fitur NVA. Bodi XL7 akan dilapisi dengan bahan kedap suara yang dirancang khusus sehingga mengurangi tingkat kebisingan.