BENGKULUEKSPRESS.COM - BPJS Kesehatan Autodebet adalah sistem Autodebet yang membantu kamu membayar tagihan BPJS Kesehatan tepat waktu.
Nominal tagihan secara otomatis terpotong dari Saldo DANA kamu, sesuai dengan waktu yang telah ditentukan saat mendaftar.
BACA JUGA:Begini Cara Mendapatkan DANA QRIS Bila DANA Bisnis Sudah Disetujui
Cara Mendaftar BPJS Kesehatan Autodebet si Aplikasi DANA
* Buka aplikasi DANA.
* Tap BPJS di Semua Layanan pada halaman utama aplikasi DANA.
* Masukkan nomor BPJS kamu.
* Jika belum pernah mendaftarkan BPJS kamu secara autodebet di platform lain, tap 'Daftar Autodebet'.
* Masukkan detail informasi peserta berupa nomor rekening bank, nama pemilik rekening, nomor ponsel, dan alamat email.
* Masukkan detail berlangganan berupa nama langganan dan tanggal pembayaran.
* Berikan centang untuk menyetujui Syarat & Ketentuan.
* Tap 'Berlangganan'.
Melansir dari dana.zendesk.com, keuntungan menggunakan BPJS Kesehatan Autodebet adalah:
* Membayar tagihan selalu tepat waktu.
* Mudah cek status tagihan.