Bingung Anak Sering Menangis Tanpa Sebab? Ini Dia Penyebabnya

Minggu 17-12-2023,16:05 WIB
Reporter : Jamal Maarif
Editor : Jamal Maarif

BENGKULUEKSPRESS.COM - Anak sering menangis tanpa sebab menjadi salah satu hal yang cukup mengkhawatirkan untuk orang tua baru. Terkadang anak menangis dan tak kunjung diam membuat khawatir, bingung, bahkan panik. Apalagi kamu adalah orang tua yang baru memiliki anak.

Namun, kamu tak perlu bingung, sebenarnya ada beberapa cara untuk dapat menenangkan anak supaya berhenti menangis. Yuk coba ketahui apa yang menjadi penyebab bayi sering menangis dan cara mudah mengatasi serta menenangkan anak.

BACA JUGA:Ternyata Hidrosefalus Bisa Dideteksi Secara Dini Sejak Dalam Kandungan

Kondisi anak menangis tanpa sebab
Anak yang menangis bisa disebabkan karena beberapa hal, tentunya ada yang membuat anak tidak nyaman atau anak ingin meminta perhatian. Biasanya anak akan lebih tenang saat keinginannya sudah terpenuhi. Namun, terkadang orang tua belum memahami apa maksud tangisan anak.

Anak menangis punya alasan kuat sehingga orang tua harus mengetahui dan mencoba memahami apa yang anak atau bayi inginkan. Ada beberapa alasan anak atau bayi sering menangis di bawah ini sehingga tahu bagaimana menanganinya.

Penyebab kenapa anak sering menangis tanpa sebab
Melansir dari Mayo Clinic, menangis adalah cara yang bayi gunakan untuk dapat berkomunikasi dengan orang dewasa, itulah sebabnya bayi sering menangis jika menginginkan sesuatu. Ada beberapa sebab kenapa anak bayi sering menangis, yaitu:

1. Lapar
Bayi akan menangis jika merasa lapar. Bayi bisa diberikan susu 3-4 jam sekali sehingga bayi akan merasa kenyang dan nyaman.

2. Lelah
Bayi bisa menangis karena merasa lelah. Jika bayi tidak mau bermain, menguap, dan sering menangis menandakan bahwa bayi ingin tidur.

BACA JUGA:Diskon Akhir Tahun, Inilah Pilihan Mobil Segmen LMPV

3. Tidak nyaman
Bayi dapat menangis karena tidak nyaman dengan kondisinya seperti kepanasan, kedinginan, popok basah atau jam tidur yang bermasalah. Untuk mengatasi rasa tidak nyaman karena popok, kamu perlu memilih popok bayi baru lahir yang tepat.

4. Kesakitan
Bayi bisa menangis karena merasa ada yang sakit atau tidak nyaman di tubuhnya. Kamu bisa periksa dengan detail apakah terjadi ruam popok, demam, atau sakit di bagian tubuh yang lain. Anak sering menangis tanpa sebab karena merasa sakit dan ingin orang tuanya memahami sakitnya.

5. Stimulasi berlebihan dari sekitar
Anak bayi biasanya akan terganggu apabila suara berisik, ramai, atau banyak orang. Bawa bayi ke tempat yang lebih sepi agar bayi merasa tenang.

6. Kesepian
Bayi dapat merasakan kesepian, apalagi jika dia terbangun dari tidur dan tidak ada siapapun yang ada didekatnya, tentu bayi akan menangis dan meminta agar orang tuanya datang.

BACA JUGA:Ingin Beli Pikap Ringan Untuk Usaha? Berikut Update Harga per Desember 2023

7. Takut
Bayi dapat menangis jika merasa takut. Apabila digendong oleh orang asing atauberada di lingkungan yang belum terlalu dikenal. Berikan bayi kenyamanan agar rasa takutnya hilang.

8. Bosan
Bayi cepat merasa bosan dan perhatiannya teralihkan. Bayi akan menangis jika bosan dan meminta perhatian atau suatu kegiatan baru yang bisa dia lakukan. Anak sering menangis tanpa sebab karena dia bosan dan ingin orang tua memberinya perhatian.

9. Kolik
Kolik adalah kondisi dimana pencernaan bayi mengalami masalah. Bayi akan menangis dan sulit ditenangkan. Kolik biasanya bertahan hingga bayi berusia 4 bulan sehingga perlu cara khusus menenangkan bayi dengan kondisi kolik.

10. Terlalu banyak gas di perut
Jika bayi menyusu dengan menggunakan botol, perutnya dapat menelan banyak udara, perut bayi dapat terasa kembung dan membuatnya risih serta tidak nyaman. Bayi akan terus menangis meskipun tidak merasa lapar.

BACA JUGA:Performa Terkini dan Varian Harga Yang Memikat, Keunggulan All New Honda Jazz 2024

11. GERD
Gastroesophageal Reflux Disease (GERD) ternyata dapat dialami oleh bayi. Bayi menjadi tidak nyaman karena susu naik kembali ke kerongkongannya. Cincin otot pada bayi yang bertugas menahan asam lambung bisa mengalami kerusakan sehingga asam lambung dapat naik lagi. Bayi dapat merasa mual, menyeri dan akan terus menangis.

12. Tumbuh gigi
Bayi yang sedang tumbuh gigi akan terus menangis karena gusi akan bergesekan dengan puting payudara saat bayi menyusu.

Cara menangani anak sering menangis tanpa sebab
Bagaimana menenangkan bayi yang terus menangis? Bayi yang diberikan kebutuhan dasar seperti susu, mengganti popok, atau memberinya kenyamanan kadang masih terus menangis, lalu bagaimana cara menanganinya?

Buat suara menenangkan
Mengayun atau menimang bayi
Posisikan bayi meringkuk
Membedong bayi dengan bedong longgar
Memberikan sentuhan lembut
Berikan benda untuk dihisap atau dimainkan bayi
Lakukan pijatan atau gosok bagian perut bayi

BACA JUGA:Ingin Semua Doa Cepat Dikabulkan, Amalkan Amalan Ini Setelah Sholat Tahajud

Tips merawat anak yang sering menangis
Orang tua perlu memahami bahwa bayi menangis tanpa sebab namun selalu ada hal yang bisa dilakukan untuk menenangkan bayi. Anak sering menangis tanpa sebab dapat coba ditangani dengan beberapa tips berikut ini:

Mencari tahu apa keinginan bayi. Bayi menangis karena ingin orang tuanya melakukan suatu hal seperti memberinya susu atau makanan, mengganti popoknya atau hanya ingin mencari perhatian saja.
Menenangkan bayi dengan sabar. Terkadang orang tua akan panik jika bayi terus menangis dalam waktu lama. Tenang dan sabar serta tetap cari tahu apa yang menjadi kebutuhan bayi.
Mencoba mengalihkan perhatian. Coba alihkan perhatian bayi dengan memberinya dot atau mainan, ajak bayi main agar dapat melupakan tangisannya.
Memberikan pelukan kepada bayi. Jangan ragu memberikan pelukan kepada bayi saat terus menangis. Tenangkan dan temani bayi agar dia merasa nyaman dan berhenti menangis.

BACA JUGA:Pakai Bahan Minuman Ini, Bisa Mengatasi Kantung Mata Hitam dan Berkerut

Terkadang anak sering menangis tanpa sebab bisa terjadi kapan saja dan di mana saja. Orang tua perlu memahami dengan jeli apa yang menjadi keinginan bayi dan bersikap dengan tenang agar bayi juga cepat merasa nyaman.(**)

Kategori :