BENGKULUEKSPRESS.COM - Masalah kulit seperti flek hitam terkadang bisa diatasi dengan bahan-bahan alami.
Misalnya, beberapa daun penghilang flek hitam yang sering digunakan dalam masakan sehari-hari. Banyak kandungan vitamin dan antioksidan di dalamnya yang juga bagus untuk kulit.
Daun Penghilang Flek Hitam di WajahBACA JUGA:Menakjubkan, Cara Berikut Bisa Menghilangkan Flek Hitam Dalam 1 Jam
Flek hitam di wajah bisa muncul karena banyak hal, yang memicu pigmentasi kulit berlebihan. Meski tidak berbahaya, keluhan ini bisa menurunkan rasa percaya diri.
Bagi Anda yang mengalami masalah tersebut, berikut ini beberapa daun penghilang flek hitam di wajah yang bisa dicoba :
1. Daun Jambu Biji
Daun jambu biji memiliki kandungan antioksidan dan antiseptik. Salah satu manfaatnya adalah membantu menghilangkan flek hitam di wajah.
Cara memanfaatkannya adalah dengan menggiling beberapa lembar daun jambu biji. Lalu, oleskan ke wajah seperti masker, diamkan 10 menit, kemudian bilas dengan air mengalir.
2. Daun Sirih
Daun sirih dapat digunakan secara efektif untuk mengurangi flek hitam pada kulit wajah. Daun sirih mengandung zat antibakteri dan pencerah kulit, yang membantu mencerahkan serta menyamarkan flek hitam di wajah.
Jika kulit terlihat kusam dan ada flek hitam bermunculan, daun ini bisa dicoba, lho. Cara pakainya sama seperti masker daun jambu biji yang telah dijelaskan di poin sebelumnya.
BACA JUGA:Bantu Hilangkan Flek Hitam, Daftar Skincare Berikut Bisa Dicoba
3. Daun Kelor
Karena sifat antibakterinya, daun kelor juga termasuk sebagai salah satu daun penghilang flek hitam di wajah.
Selain itu, daun ini juga bisa membantu mencegah timbulnya jerawat dan komedo pada kulit. Untuk mendapatkan kulit yang bersih, Anda bisa mengoleskan pasta daun kelor pada flek hitam di wajah.