Kondisi tersebut bisa menyebabkannya jadi berwarna putih. Jika sudah demikian, Anda harus segera mengeluarkan airnya sampai benar-benar tuntas atau kuras habis. Setelah itu, bersihkan sampai menyeluruh. Selanjutnya Anda harus ganti oli sesuai dengan spesifikasi mobil. Oli yang sudah bercampur dengan air membuat performa mobil jadi tidak prima sebagaimana mestinya. Menyadari hal itu, Anda harus segera menggantinya dengan oli baru yang original.
BACA JUGA:Sopir Truk Gas Elpiji Bukan Cuma Sekali Lakukan Penyalahgunaan Migas
Membersihkan Karburator
Karburator tak luput untuk Anda perhatikan ketika mengatasi knalpot di mobil keluar air. Sebagaimana yang kita tahu bahwa karburator jadi tempat strategis untuk air berkumpul. Tak mengherankan karena ada bagian di karburator yang berbentuk mangkok. Apabila Anda membersihkan air yang ada di mangkok tersebut, lanjutkan dengan membuang sisa airnya.
Periksa Sistem Kelistrikan
Knalpot keluar air jangan sampai memicu korsleting pada mobil kesayangan Anda. Untuk itu, Anda harus cek sistem kelistrikan yang ada di kendaraan.Periksalah semua kabel kelistrikan lengkap dengan akinya. Meski ada sebagian mobil yang memiliki sistem kelistrikan kedap air, namun tetap bisa berisiko korsleting.
BACA JUGA:Kasasi Ditolak, Mantan Ketua DPRD Seluma Upik Bidin Divonis 1 Tahun 9 Bulan
Bawa ke Bengkel Terpercaya
Apabila segala upaya yang sudah Anda lakukan tak membuahkan hasil sesuai keinginan atau harapan, maka bawa saja ke bengkel terpercaya. Spesialis di bengkel tersebut akan membantu Anda untuk menyelesaikan masalahnya secara tepat dan cepat.(**)