Cari Tau Sebelum Beli dan Nggak Salah Pilih! Ini Plus Minus Tipe Helm

Minggu 10-09-2023,21:01 WIB
Reporter : Jamal Maarif
Editor : Jamal Maarif

BENGKULUEKSPRESS.COM - Wajib pakai biar nggak ditilang, alat yang berfungsi sebagai pelindung kepala ini banyak ditemui di pasaran dalam berbagai warna dan bentuk. Namun secara garis besar helm terbagi dalam lima tipe yang masing-masing mempunyai sisi plus dan minus masing-masing. Biar nggak salah pakai, kenali tiap helm yang punya peruntukkannya masing-masing. 

BACA JUGA:Rahasia Agar Doa Cepat Dikabulkan, Ustadz Adi Hidayat: Lakukan ini

1. Helm Halface

Pelindung kepala jenis ini paling banyak digunakan di tanah air. Salah satu sebabnya adalah helm tersebut praktis dan harganya relatif terjangkau. Kendati demikian salah satu kelemahan terbesar pada jenis helm ini adalah absennya pelindung dagu yang membuat muka rentan terluka saat terjadi hal yang tak diinginkan.

BACA JUGA:Rezeki Saldo DANA Kaget Rp100.000 Gratis Cair ke Dompet Digital! Siapkan No HP dan Klik hari ini

2. Helm Fullface

Helm ini cukup populer di kalangan pengguna motor sport. Selain desainya yang keren seperti helm pembalap, helm ini unggul dalam urusan perlindungan di mana kehadiran pelindung dagu membuat wajah penggunanya lebih aman. Namun harga helm full face cenderung lebih mahal, serta kurang praktis khususnya bagi para pengguna kaca mata. Helm ini juga sering jadi sasaran pencuri membuat pemiliknya kerap merasa was-was.

BACA JUGA:Biaya dan Batas Minimal Top Up Saldo E-Money Mandiri Lewat Aplikasi DANA

3. Helm Modular

Mengusung bentuk bak helm full face dipadu dengan kepraktisan helm half face membuat helm modular menjadi opsi aman bagi para pemotor. Proteksi dagu dari helm ini masih kalah dari helm full face. Plus rata-rata helm ini lebih berat dari tipe helm lainnya.

4. Helm Trail

Helm jenis ini diperuntukkan bagi mereka yang gemar naik motor di medan berlumpur. Dipadu dengan googles, helm ini bisa melindungi mata penggunanya dari lumpur. Namun karena bagian muka yang terbuka, praktis kepala pengguna bakal basah saat kehujanan.

BACA JUGA:Bikin Geger Jagat! Dua Weton yang Ditakdirkan Punya Banyak Istri

5. Helm Dual Sport

Helm jenis ini merupakan salah satu yang paling multi guna dibanding tipe lainnya. Selain itu dia juga dibekali "atap" yang membuat pengguanya bebas dari rasa silau cahaya matahari. Seperti helm full face, harga helm dual sport juga cenderung lebih mahal. Selain itu beberapa helm desainnya kurang aerodinamis sehingga pengguanya rawan tertampar udara saat berkendara.(**)

Kategori :