BENGKULUEKSPRESS.COM - Tempat paling panas di dunia memiliki suhu luar biasa tinggi yang jauh dari batas normal. Suhu panasnya bahkan bisa mencapai lebih dari 70 derajat Celcius. Setara dengan suhu air yang hampir mendidih di atas api.
Dunia ini penuh dengan tempat-tempat yang mengagumkan. Termasuk di dalamnya kawasan dengan suhu yang luar biasa panas. Memahami tempat terpanas di bumi dapat membantu kita merenungkan sejauh mana manusia mampu bertahan dalam kondisi ekstrem.
BACA JUGA:Inovasi untuk Negeri Bawa BSI Raih Penghargaan
Hal ini turut memberi wawasan tentang batas keterjangkauan manusia dalam menghadapi suhu tinggi. Sekaligus menjadi langkah penting dalam memahami kompleksitas alam, perubahan iklim, adaptasi kehidupan, dan berbagai implikasinya.
Dunia ini memiliki beragam iklim dan kondisi alam yang unik. Salah satunya adalah tempat-tempat dengan suhu ekstrem yang mencapai titik tertinggi. Pada ulasan kali ini kita akan membahas tentang 7 tempat dengan suhu terpanas di bumi. Berikut ini informasi selengkapnya.
BACA JUGA:Begini Jawaban Nagita Slavina Saat Ditanya Jadi Pawang Raffi Ahmad
1. Dasht-e Lut, Iran
Di urutan pertama ada Dasht-e Lut. Terletak di tenggara Iran, Dasht-e Lut menjadi salah satu gurun terpanas di dunia. Suhu di sini bisa mencapai rekor tertinggi, yakni lebih dari 70 derajat Celcius pada beberapa kesempatan.
Dasht-e Lut juga memiliki permukaan yang sangat berbeda dan menarik. Sebut saja hamparan gurun pasir, danau asin, serta formasi batuan yang unik.
BACA JUGA:Di Bengkulu Ada Kampung Tangguh Bebas Narkoba, Ini Lokasinya
2. Death Valley, California
Di tengah gurun pasir tandus kawasan AS, terdapat area yang mendapat julukan tempat paling panas di dunia. Tempat ini adalah Death Valley, sebuah lembah di California bagian selatan yang berada di sekeliling pegunungan.
Panas luar biasa di Death Valley bisa mencapai suhu tertinggi yang pernah tercatat di Bumi. Pada tahun 1913, stasiun cuaca Furnace Creek di Death Valley mencatat suhu ekstrim sebesar 56.7°C (134°F). Angka tersebut merupakan rekor suhu tertinggi di dunia sampai sekarang.
Terdapat beberapa faktor yang berkontribusi terhadap kondisi panas ekstrem di Death Valley. Salah satunya Letak geografis kawasan yang rendah, menyebabkan udara turun dari pegunungan sekitar menjadi terperangkap. Sehingga mengakibatkan peningkatan suhu secara terus menerus.
BACA JUGA:Permudah Pembayaran, Begini Cara Membuat QRIS di Aplikasi DANA untuk UMKM