BENGKULUEKSPRESS.COM - Transaksi keuangan menggunakan dompet digital semakin banyak dilakukan saat ini.
Kemudahan serta kepraktisan menjadi alasan mereka menggunakan e-wallet.
Yang perlu diperhatikan sebelum bertransaksi, saldo yang ada di dalam e-wallet harus mencukupi.
Bagi pengguna OVO, top up atau isi saldo bisa menggunakan BRI, baik melalui ATM hingga BRImo.
BACA JUGA:Begini Cara Mudah Bayar Iuran BPJS Kesehatan Via ATM BRI, BNI, dan Mandiri
Bagi nasabah Bank Rakyat Indonesia yang ingin menggunakan e-money ini, cek terlebih dulu cara top up OVO lewat BRI.
Beberapa layanan perbankan dari Bank BRI memberikan kemudahan nasabah untuk top up OVO.
Pengguna yang ingin transfer BRI ke OVO wajib mengisi sebesar Rp 20.000 dan biaya admin sebesar Rp 1.000 per isi ulang.
Catat kode virtual account BRIVA dengan format 8099 + nomor HP yang terdaftar di OVO.
Adapun, contoh format BRIVA untuk transfer BRI ke OVO lewat BRI sebagai contoh: 88099 + 08123456789.
Berikut beberapa cara transfer BRI ke OVO yang dilansir dari kontan.co.id.
BACA JUGA:Cara Mudah Bayar PBB Menggunakan Aplikasi BRImo dan Melalui ATM BRI
Cara transfer BRI ke OVO
1. Transfer BRI ke OVO melalui BRImo
- Buka aplikasi BRImo.