57 Guru Batal Ikuti UKG

Sabtu 09-03-2013,14:30 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KEPAHIANG, BE - Sebanyak 57 orang guru di Kabupaten Kepahiang batal mengikuti Ujian Kompetensi Guru (UKG) tahun 2013. Ini lantaran guru tersebut tidak lolos verifikasi yang dilakukan pemerintah. Selain itu, juga karena para guru tersebut sudah mengikuti UK dan PLPG tahun 2012 lalu dan dinyatakan tidak lulus.

\"Sebenarnya jumlah guru peserta UKG ini berjumlah 647 guru. Namun setelah diverifikasi, ternyata yang boleh mengikuti UKG hanya sebanyak 590 orang. Sementara 57 guru lagi tidak lolos verifikasi,\" ujar Ketua Sertifikasi Guru Kepahiang Riswo SPd, kepada Bengkulu Ekspress (BE). Dikatakannya, UKG di Kepahiang akan dilaksanakan 9-12 April mendatang. Pelaksanaannya akan dipusatkan di 3 sekolah, yakni SMAN 1 Kepahiang, SMKN2 Weskust dan SMKN 1 Kepahiang.

\"Kalau secara nasional UKG ini akan dilaksanakan pada tanggal 2-12 April. Tapi kita, karena hanya melaksanakannya satu kali saja, maka pelaksanaanya dilakukan pada 9-12 April,\" jelasnya. Menurutnya, guru yang terdaftar sebagai peserta UKG tahun 2013 ini diminta memantau perkembangan informasi di Dikpora. (505)

Tags :
Kategori :

Terkait