Wakil Bupati, M Sabri mengatakan TMMD merupakan program tahunan. Kegiatan ini memang diprioritaskan Pemda. Dengan berkoordinasi pada TNI untuk membuat fasilitas yang dibutuhkan warga, seperti jalan masuk desa, jembatan dan rehab masjid. “Selama ini banyak program TMMD selalu berhasil, membuka jalan baru lebih bagus melalui TMMD ketimbang melalui lelang biasa,” terangnya.
Melalui program gotong royong TNI,yang diback up Korem, Kodim Bengkulu dan tingkat koramil, TMMD ini sudah banyak membangun kawasan desa tertinggal. Dengan TMMD, masyarakat dapat menikmati pembangunan lebih nyata di daerah. “Biasanya TMMD ini dibuka resmi, tinggal menunggu penetapan agendanya,dalam waktu dekat program tersebut langsung direalisasikan,” katanya.
Sementara itu, Dandim 0407 Kota Bengkulu, Letkol Inf Arsil Tanjung membenarkan rencana pelaksanaan TMMD ini. Menurutnya sudah dilakukan peninjauan lokasi TMMD dalam rapat. Sebanyak 100 personil TNI dari Kodim akan melaksanakan pembangunan di kegiatan TMMD itu. \'\'Ya kita kembali akan melaksanakan pembangunan di desa tertinggal Kota Titik, mudah-mudahan tidak ada kendala,\'\' tutup Arsil.
Kemarin, telah dilaksanakan berbagai persiapan untuk TMMD. Persiapan itu seperti peninjauan dan rapat intern Pemda. Rapat ini bertempat di ruangan aula di Pemkab,dipimpin oleh Wakil Bupati Muhammad Sabri S.Sos, MM serta dihadiri Komandan Kodim 0407 Kota Bengkulu, Letkol Inf Arsil Tanjung, pejabat eselon II dan III, serta Kepala Desa Kota Titik. (111)