Lansia Tak Antusias Divaksin Covid-19

Kamis 17-06-2021,20:55 WIB
Reporter : Dang Haijir
Editor : Dang Haijir

LEBONG, bengkuluekspress.com – Antusias masyarakat Kabupaten Lebong terutama masyarakat yang masuk katagori lanjut usia (Lansia) umur 50 tahun ke atas untuk diberikan vaksin Sinovac, masih sangat rendah. Hal ini terlihat dari target 2.000 pemberian vaksin bagi warga Kabuaten Lebong, terutama bagi Lansia pada pelaksanaan vaksinasi serentak, hanya tercapai sebanyak 487 orang dari 531 yang mendaftar.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Lebong, Rachman SKM MSi mengatakan, untuk pelaksanaan vaksin serentak sendiri dilaksanakan di 15 titik masing-masing 14 titik dengan target 100 orang sementara 1 titik sebanyak 600 vaksin di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Perawatan Muara Aman.

“Ada sebanyak 531 yang mendaftar tetapi tidak bisa divaksin semuanya,” sampainya, Kamis (17/6).

Setidaknya pada pelaksanaan vaksinasi serentak, ada sebanyak 44 orang yang tidak divaksin. Masing-masing ada sebanyak 36 orang ditunda serta ada sebanyak 8 orang yang batal divaksin karena memiliki penyakit penyerta.

“Tidak bisa di vaksin atau ditunda setelah dilakukan skrining sebelum pemberian vaksin,” ucapnya.

Sementara itu, untuk masyarakat yang membawa para Lansia yang juga diberikan vaksin dihari pelaksanaan vaksinasi serentak, ada sebanyak 125 orang yang mendaftar. Dari jumlah tersebut sebanyak 123 orang bisa divaksin dan 2 orang ditunda.

“Karena ada bonus bagi yang mengantar Lansia untuk disuntik vaksin meskipun jatah mereka belum,” jelasnya.

Selain pada pelaksanaan vaksinasi serentak yang dilakukan hari Selasa (15/6), pelaksanaan vaksinasi sendiri terus dilakukan. Seperti pada hari Rabu (16/6) ada sebanyak 216 Lansia yang mendaftar, dari jumlah tersebut sebanyak 193 orang bisa divaksin, 15 orang ditunda dan 8 orang batal.

“Hari Kamis (17/6) juga masih pelaksanaan vaksinasi, namun data masih kita tunggu dari masing-masing tempat yang melaksanakan vaksinasi,” tuturnya.

Masih adanya waktu serta vaksin yang belum diberikan atau disuntikan, dirinya mengimbau kepada masyarakat Lebong yang memiliki keluarga masuk katagori lansia (53 tahun ke atas), diharapkan bisa membawanya ke fasilitas Kesehatan (Faskes) yang tersebar di Kabupaten Lebong. “Bawalah keluarga kita untuk bisa diberikan vaksin,” ajaknya. (614)

Tags :
Kategori :

Terkait