Targetkan Masalah Aset BS Tuntas Bulan Ini

Selasa 13-04-2021,17:30 WIB
Reporter : Dang Haijir
Editor : Dang Haijir

KOTA MANNA, bengkuluekspress.com - Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Bengkulu Selatan (BS), Lismanto Bayu SE melalui Kabid Aset, Syahrial SSos menargetkan dalam waktu dekat ini, masalah temuan aset segera tuntas. Sehingga dirinya optimis predikat wajar tanpa pengecualian (WTP) segera diraih BS.

\"Dalam satu bulan ini saya optimis masalah aset selesai,\" katanya.

Dikatakan Syahrial sebelumnya tuan aset BS oleh BPK senilai Rp 91 Miliar. Kemudian sudah ditindaklanjuti sebelumnya senilai Rp 76 Miliar. Sehingga sisanya tinggal Rp 15 Miliar lagi. Aset senilai Rp 15 Miliar ini berupa kendaraan dinas dan juga peralatan elektronik. Khusus kendaraan dinas, dalam waktu dekat ini akan segera dilelang. Adapun rinciannya yakni 17 mobil dan 22 motor. Semua kernas ini dalam kondisi rusak berat.

\"Dalam bulan ini juga kernas tersebut akan dilelang,\" ujarnya.

Dijelaskan Syahrial, begitu juga dengan aset peralatan elektronik seperti TV, komputer dan sebagainya juga terus didata. Setelah itu dibuatkan berita acara penghapusan aset. Oleh karena itu, dirinya mengharapkan dukungan semua pihak agar masalah aset ini tuntas dan tidak lagi menjadi penghalang BS meraih predikat WTP.

\"Sepertinya usai idul fitri nanti sudah diketahui hasilnya apakah kita meraih WDP lagi atau meningkat menjadi WTP, semoga kita bisa meraih WTP,\" terang Syahrial. (369)

Tags :
Kategori :

Terkait