Ciputra Group Perkenalkan Citraland Cibubur Lewat Virtual Tour di Masa Pandemi Covid-19

Minggu 28-06-2020,19:18 WIB
Reporter : redaksi
Editor : redaksi

Sebagai developer terdepan dan telah terpercaya menyediakan berbagai hunian di Indonesia, Ciputra Group berusaha untuk tetap mengenalkan secara lebih dekat produk-produk huniannya ke para pencari properti tanpa harus bertemu secara langsung. Misalnya saat mengenalkan salah satu proyek hunian terbaiknya yang berlokasi di timur Jakarta, perumahan Citraland Cibubur. Citraland Cibubur sendiri merupakan proyek hunian prestisius Ciputra Group yang berlokasi di Jalan Cibubur-Cileungsi Km 14 , Cileungsi, Kabupaten Bogor. Dikembangkan di atas lahan seluas 220 hektare, perumahan Citraland Cibubur mengusung konsep festive living, dimana mengolaborasikan unit-unit perumahan berkonsep cluster dengan berbagai fasilitas  pemenuhan kebutuhan pemukim yang modern dan berkualitas tinggi. Untuk mengenalkan perumahan Citraland Cibubur kepada calon pembeli, manajemen Ciputra Group memunculkan mekanisme virtual tour. Dimana para pencari properti dapat mengetahui seluk beluk unit pada perumahan Citraland Cibubur secara detail melalui internet dalam laptop maupun gadget mereka. Hanya dengan mengklik sebuah link saja, semua hal dapat terproyeksikan secara mendetail. Tidak hanya spesifikasi bangunan maupun ruang-ruang yang ada didalam setiap unit, melalui virtual tour calon pembeli juga dapat mengenali lingkungan perumahan Citraland Cibubur berikut dengan berbagai fasilitas disekitarannya. Mekanisme pengenalan produk melalui virtual tour ini dikatakan menjadi metode yang paling efektif dilakukan semenjak pembatasan sosial berskala besar pada masa pandemi Covid-19 di Indonesia. Yoga Priyautama, Commercial Director Lamudi.co.id, menyambut positif langkah yang dilakukan oleh Ciputra Group melalui virtual tour ini. \'Selama masa pandemi belum berakhir, metode (virtual tour) ini adalah solusi terbaik yang dapat dilakukan oleh berbagai developer properti untuk mengenalkan produk properti mereka. Melalui gambar-gambar atau video interaktif dari virtual tour ini, para peminat properti akan semakin teredukasi saat melihat spesifikasi calon tempat tinggal mereka\', ujar Yoga. Ia menyarankan, virtual tour seperti yang diimplementasikan oleh Ciputra Group, ada baiknya juga diadopsi oleh developer-developer lain apapun besaran skala proyeknya. Tidak hanya diimplementasikan pada masa pandemi seperti sekarang, ia berharap mekanisme virtual tour ini dapat diimplementasikan di saat semuanya kembali normal. \' Di zaman digital seperti sekarang, virtual tour dapat menjadi strategi pemasaran next level untuk meyakinkan para peminat properti terhadap properti yang diminati mereka \', tambah Yoga. (Ril/Adv)  

Tags :
Kategori :

Terkait