Atasi Everton 2-0, MU Unggul 12 Poin dari City

Senin 11-02-2013,08:25 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Manchester United sukses melebarkan jarak dengan Manchester City menjadi 12 usai menang dua gol tanpa balas atas Everton di pekan ke-26 Liga Inggris. Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, Minggu (10/2/2013) malam WIB, MU mencetak dua golnya di babak pertama melalui Ryan Giggs dan Robin van Persie. Bagi Van Persie ini adalah gol ke-19 musim ini sekaligus mengukuhkan posisinya di puncak daftar topskorer. Tak hanya Van Persie, MU juga kian nyaman di posisi teratas Liga Inggris dengan 65 poin sementara City sebagai pesaing terdekatnya \"baru\" mengumpulkan 53 poin.  Sementara Everton tetap di posisi ke-6 dengan 42 poin. MU memegang kendali permainan sejak awal dan coba langsung menekan pertahanan Everton. Namun peluang pertama didapat di menit ke-10 saat Van Persie berhasil melewati Tim Howard dan mengeksekusi bola dengan kaki kanannya, tapi bola masih menghantam tiang gawang. Tiga menit setelahnya MU akhirnya bisa mencetak gol lewat Giggs. Patrice Evra mengirimkan bola ke Van Persie yang kemudian mengumpan ke Giggs. Tanpa kawalan Giggs kemudian menyepak bola ke arah gawang yang sempat membentur tiang sebelum bersarang di dalam gawang. Everton mendapat peluang pertamanya di menit 24 lewat sepakan keras Leon Osman dari luar kotak penalti, bola mengarah ke tiang jauh tapi bisa ditepis David De Gea. Di menit ke-36 Everton kembali punya kesempatan cetak gol tapi Victor Anichebe tak kuasa menggapai bola umpan di kotak penalti dan ketika hendak menggapainya, Rafael dengan cepat membuang bola itu. Osman kembali melepaskan sepakan jarak jauh di menit 40 memanfaatkan sapuan bola yang kurang sempurna dari De Gea, tapi bola melebar dari sasaran. Keasyikan menyerang malah membuat Everton kembali kebobolan di menit 45 lewat Van Persie. Umpan terobosan Rafael diterima Van Persie, lalu ia mengecoh Howard sebelum mengirim bola ke gawang. Johny Heitinga sempat menghalaunya namun bola malah masuk. Masuk di babak kedua MU masih mendominasi jalannya laga tapi baru dapat peluang pertama di menit 66 ketika tandukan Evans di kotak penalti menyusul korner Van Persie masih bisa dihadang Howard. Kemelut terjadi di depan gawang dan Evans nyaris mencetak gol sebelum bola dihalau keluar pemain Everton. Semenit setelahnya tembakan keras Tom Cleverley dari luar kotak penalti ditepis Howard dan berbuah korner. Di menit 68 Osman mendapat peluang lagi dan sebelum ia mengeksekusi bola di kotak penalti, Michael Carrick mengahalau bola tersebut. Kesalahan Chris Smalling di menit 82 nyaris membahayakan gawang De Gea ketika Nikica Jelavic berhasil mencuri bola. Sayang tembakannya masih bisa diantisipasi De Gea. Tak ada lagi gol tercipta sehingga MU tetap menang 2-0 dan melebarkan jarak dengan Manchester City menjadi 12 poin.(**) Susunan Pemain Man Utd: De Gea, Da Silva, Vidic, Evans (Smalling 81\'), Evra, Valencia, Cleverley, Jones (Carrick 56\'), Giggs, Rooney, van Persie Everton: Howard, Neville, Jagielka, Distin, Baines, Mirallas (Naismith 69\'), Osman, Gibson, Pienaar, Fellaini, Anichebe (Jelavic 57\')

Tags :
Kategori :

Terkait