CURUP, Bengkulu Ekspress - Menteri Kesehatan RI, Prof Dr Nila F Moeloek dijadwalkan akan mengunjungi Kabupaten Rejang Lebong pada Kamis (14/3) besok. Demikian disampaikan Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong, Syamsir SKM MKM. \"Kamis besok, Menteri Kesehan RI dijadwalkan akan berkunjung ke Rejang Lebong ini,\" sampai Syamsir saat dikonfirmasi Selasa (12/3) kemarin.
Menurut Syamsir, kunjungan Menteri Kesehatan RI ke Kabupaten Rejang Lebong sendiri merupakan bagian dari kunjungan kerjanya ke Provinsi Bengkulu. Dimana menurutnya sebelum berkunjung ke Rejang Lebong, Menteri Kesehatan akan melaksanakan kegiatan di Kota Bengkulu terlebih dahulu yaitu menggelar Rapat Kerja Kesehatan Daerah.
\"Kedatangan Bu Menteri kesehatan ke Rejang Lebong karena bertepatan beliau tengah berkunjung ke Bengkulu untuk membuka Rapat Kerja Kesehatan Daerah Provinsi Bengkulu, kesempatan kita undang ke sini apalagi beliau belum pernah datang ke Rejang Lebong,\" sampainya.
Untuk agendanya ke Rejang Lebong sendiri, menurut Syamsir akan melaunching kegiatan program program Kesehatan Pendekatan Keluarga atau KPK, kemudian meresmikan gedung PSC 119 yang ada di Jalan Sukowati Curup tepatnya diseberang Masjid Agung Baitul Makmur Kota Curup. PSC 119 sendiri merupakan layanan cepat tanggap darurat keselamatan. Guna membantu penangan keselamatan terhadap masyarakat yang tidak hanya berhubungan dengan kecelakaan tetapi juga dalam situasi kritis.
\"Selain itu, kita juga akan menggelar pertemuan dengan kader 211 yang kita miliki,\" tambah Syamsir.
Pertemuan Kader 211 sendiri akan dilaksanakan di Rumah Dinas Bupati Rejang Lebong. Dimana dalam kesemapatan tersebut Menkes akan berdiskusi dengan kader 211 yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Selain itu, menurut Syamsir bila tidak ada halangan, menteri kesehatan juga dijadwalkan akan mengunjugi Rumah Sakit Jalur Dua yang baru mulai dioperasi oleh Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong diawal tahun 2019 ini. \"Rencananya Bu Menteri juga akan mengunjungi rumah sakit jalur dua, meskipun mengunjungi rumah sakit jalur dua, namun untuk kegiatan tetap kita pusatkan di kediaman bupati,\" demikian Syamsir.(251)