Perwakilan Toyama Jepang ke Lebong

Kamis 14-02-2019,11:23 WIB
Reporter : redaksi2
Editor : redaksi2

LEBONG, Bengkulu Ekspress – Untuk mempersiapkan pematangan kedatangan walikota Toyama Jepang, Massasih Mori, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong bersama perwakilan Pemerintah Kota Toyama, melakukan pengecekan lokasi bersama yang berada di Desa Karang Dapo Kecamatan Bingin Kuning.

Kedatangan Walikota Toyama, Massasih Mori, untuk melakukan Letter of Intent (LoL) bersama Pemkab Lebong, dalam keseriusan Kota Toyama yang ingin membangun Pembangkit Listrik di aliran air Arus Ketahun. Kedatangan Walikota Toyama ini dijadwalkan pada hari Jumat besok (17/2) di Desa Karang Dapo Kecamatan Bingin Kuning.

Kepala Bagian (Kabag) Keprotokolan Sekretariat Kabupaten (Setkab) Lebong, Riki Irawan SSos MSi, mengatakan, bahwa secara langsung perwakilan dari Pemerintah Toyama Jepang, meminta untuk melakukan pemantauan bersama, agar kegiatan nantinya bisa berjalan sesuai rencana.

“Tempat telah kita siapkan di Desa Karang Dapo,” jelasnya, kemarin (13/2).

Ditambahkan Riki, kedatangan Walikota Toyama ke Kabupaten Lebong nantinya akan langsung disambut Bupati Lebong H Rosjonsyah SIP MSi. Dimana kedatangan Walikota Toyama merupakan tindak lanjut dari pertemuan yang telah dilakukan sebelumnya.

“Tahun lalu perwakilan Walikota Toyama telah datang ke Lebong, selanjutnya bupati kembali bertemu langsung dengan Walikota Toyama di Jakarta,” sampainya.

Sementara itu, perwakilan pemerintahan Toyama Jepang, Yoshio, mengatakan, pengecekan bersama lokasi yang nantinya akan dikunjungi Walikota Toyama, merupakan satu upaya untuk memastikan kesiapan kegiatan nanti. “Mulai dari lokasi tenda hingga lokasi pemasangan pembangkit tenaga listrik,” singkatnya. (614)

Tags :
Kategori :

Terkait