DM Sriwijaya Air: “Kami Tak Menyalahi Aturan”

Selasa 06-11-2018,17:31 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

Pasal Pesawat Bawa Durian

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Maskapai penerbangan Sriwijaya Air, akhirnya angkat bicara terkait ratusan penumpangnya yang protes karena adanya buah durian dengan berat 2 ton (bukan 3 ton,red) yang diangkut pesawat tersebut, pada pesawat rute penerbangan Bengkulu-Jakarta, Senin (5/11/18).

District Manager Sriwijaya Air, Abdul Rahim, menjelaskan, pengangkutan durian tersebut tidak menyalahi aturan dan manajemennya sudah melakukan pengiriman dalam seminggu terakhir.

\"Kami memang membawa paket durian, dengan total 2 ton. Itupun juga diletakkan di bagasi kargo, bukan di bagasi penumpang. Mengenai bau yang menyebar sampai ke kabin penumpang itu kami masih selidiki,\" ujar Abdul kepada awak media, Selasa (06/11/18).

Abdul Rahim juga mengakui video amatir yang viral di sosial media memang video keributan para penumpang Sriwijaya Air. Ia pun menduga ada provokator dari penumpang lain yang turut memancing emosi penumpang lainnya.

Dikatakannya, durian tersebut berasal dari Bengkulu Selatan dan tujuannya dikirim ke Jakarta. Dari sisi muatan pesawat sendiri, menurutnya masih kurang 4 ton dari batas maksimal muatan pesawat. Berarti masih layak terbang dan tidak membahayakan penerbangan.

Senada dengan Abdul Rahim, Kepala Bandara Fatmawati Bengkulu, Anies Wardhana menuturkan, durian bukanlah kategori barang yang tidak boleh dibawa dalam penerbangan.

\"Durian boleh dibawa dengan dikemas secara khusus, agar tidak mengganggu kenyamanan dan keselamatan penumpang. Kasus yang kemarin itu baunya sangat menyengat sampai ke kabin penumpang,\" jelasnya.

Ia juga menambahkan, guna menindaklanjuti kejadian ini, Kementerian Perhubungan mengevaluasi Sriwijaya Air. Keedepan diharapkan kejadian serupa tidak terulang lagi.

Sebelumnya, maskapai penerbangan Sriwijaya Air jurusan Bengkulu-Jakarta, Senin (05/11/18), diprotes penumpang karena mengangkut durian. Akibat kejadian ini, penerbangan sempat ditunda hingga satu jam lamanya. Karena penumpang kompak enggan melaksanakan perjalanan sebelum durian tersebut diturunkan dari pesawat. (IMN)

Tags :
Kategori :

Terkait